Description

 

Sinopsis

KOMPLEKS permakaman Sendang Duwur merupakan salah satu permata peninggalan Islam di Asia Tenggara dan salah satu situs Islam tertua di Jawa (akhir abad ke-16). Terletak di pesisir Paciran, Lamongan, Jawa Timur, situs ini sangat unik karena merupakan perpaduan khas Jawa antara pengetahuan seni pahat kayu, seni pahat batu, dan arsitektur dua periode, yaitu Hindu-Buddha dan Islam. 

Di dalam kompleks permakamannya, terdapat makam salah satu tokoh penyebar Islam pada abad ke-16, yaitu Sunan Sendang Duwur, yang sejarahnya kurang dikenal. 

Buku Peninggalan Purbakala Islam Sendang Duwur ini merupakan salah satu kajian terbaik Uka Tjandrasasmita (1930–2010), arkeolog terkemuka di Indonesia. Awalnya terbit dalam bahasa Inggris dengan judul Islamic Antiquities of Sendang Duwur, tahun 1975 dan 1984, kini telah diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia untuk memberi akses hasil penelitian ini kepada masyarakat yang lebih luas. Bagi yang ingin memahami karakter unik seni dan arsitektur Jawa dari periode Islam awal, buku ini menjadi bacaan wajib yang sangat berharga.

Spesifikasi Produk

Penulis: Uka Tjandrasasmita
Penerjemah: Arief Bagus Prasetyo
Editor: Hélène Njoto, Dimas Seno Bismoko, Ade Pristie Wisandhani
Penataletak: Diah Novitasari
Perancang Sampul: Ade Pristie Wisandhani
Kategori: Nonfiksi, Arkeologi
Terbit: 14 Juni 2023
Harga: Rp70.000
Tebal: 110 halaman
Ukuran: 160 mm x 240 mm
Sampul: Softcover
ISBN: 9786231340177
ISBN Digital: 9786231340122
ID KPG: 592302141
Usia: 15+
Bahasa: Indonesia
Penerbit: KPG

Dapatkan buku cetak di:
Gramedia.com
Gramedia Store
KPG Official Shop di Shopee Mall
Gramedia Official Shop di Shopee Mall
Gramedia Official Store di Tokopedia

E-book
Gramedia Digital

Buku Terkait

 

 

 

#PeninggalanPurbakalaIslamSendangDuwur #UkaTjandrasasmita #Nonfiksi #Arkeologi #PenerbitKPG