Description


Albert Einstein sering dianggap salah seorang ahli fisika terbesar sepanjang masa. Ia mengembangkan teori relativitas khusus dan umum, yang bersama mekanika kuantum menjadi pilar utama fisika modern. Persamaan Einstein yang paling dikenal adalah rumus kesetaraan massa-energi (E=mc2).

Pada 1921, Einstein menerima Hadiah Nobel Fisika atas jasanya terhadap fisika teoretis dan khususnya atas penemuannya tentang hukum efek fotoelektrik, yang merupakan langkah penting dalam pengembangan teori kuantum. Teori relativitas khusus dan umumnya pun menjadi penting karena mengubah cara manusia memahami ruang dan waktu.

Karya Einstein yang paling terkenal, Relativitas: Teori Khusus dan Umum, telah diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia dan diterbitkan oleh Kepustakaan Populer Gramedia.

 


#PenulisKPG #AlbertEinstein #Relativitas #PenerbitKPG