Description

 

Musik dan menulis, adalah dua dunia yang melebur dalam diri Idhar Resmadi. Sejak remaja, ia sudah rajin mengirimkan ulasan ke berbagai media massa. Siapa sangka, renjananya memang di situ. Ia menjajaki karier sebagai jurnalis, khususnya mendalami tentang musik.

Pada usia 23 tahun, pria kelahiran Bandung ini merintis karier di Ripple Magazine. Sebelum beralih ke Trax Magazine pada 2009, dan ke Suplemen Kampus Pikiran Rakyat setahun kemudian. Ia juga aktif menulis untuk beberapa media, seperti Rolling Stone Indonesia, Jakartabeat.net, dan IndonesiaKreatifnet.

Selain menulis, Idhar bekerja sebagai konsultan media, dan dosen di Fakultas Industri Kreatif Telkom University. Beberapa buku telah diterbitkan atas namanya. Buku terbaru Idhar Resmadi berjudul Jurnalisme Musik dan Selingkar Wilayahnya (Kepustakaan Populer Gramedia, 2018) diharapkan dapat memberikan gambaran tentang perjalanan kariernya dan dinamika jurnalisme musik, serta industri musik di Tanah Air. Buku pertamanya, Based on A True Story: Pure Saturday terbit pada 2013 oleh divisi penerbitan Unkl347 di Unkl Books, dan dicetak ulang KPG pada Mei 2019. 

 

 

 

#PenulisKPG #IdharResmadi