semenjak ada covid-19, jadi ada kesempatan untuk "berteman" lagi dengan tumpukan buku-buku yang belum dibaca di rumah, dan beberes rak buku yang udah berdebu. aku baca beberapa buku nonfiksi selama psbb berlangsung (padahal dulu aku rada "anti" sama buku nonfiksi, tapi sekarang entah kenapa pelan-pelan aku suka, mungkin karena tema-tema yang kubaca dari buku nonfiksi itu relevan dengan kebutuhanku [di usiaku] saat ini) (aku bahkan membaca "the Art of Loving"-nya Fromm, hehe). salah satu buku nonfiksi yang kubaca adalah Filosofi Teras yang ditulis sama Henry Manampiring.-gara-gara membaca Filosofi Teras waktu itu, pikiranku "membuncah". rasanya mindblowing sekali, sampai-sampai rasanya seusai membaca buku itu ada sesuatu yang nge-klik dalam diri aku; seperti "membuka" sesuatu. meskipun bagus, tapi menurutku ada beberapa yang ngga aku sepakati (ide-ide dalam buku tersebut). namun, tetap saja buku itu membuatku jadi "berpikir". dan menyenangkan sekali bisa bertukar pikiran mengenai buku itu dengan @mikrofid 🥺 dia menanyakan pendapatku, dan dia selalu bisa memahami pikiranku yang selalu dalam bentuk "umum". kadang, dia memberinya "detail" (yang sebelumnya ga kepikiran sama aku). thank you, fid!-ini kabar dan cerita gara-gara bukuku selama di rumah aja. jika ceritaku terpilih, aku ingin menghadiahkan buku dan berbagi senyum untuk @mikrofid . tentu saja karena dia memang suka buku, tapi selain itu sebagai ucapan terima kasih juga karena dia menghargai pikiran-pikiran ini (walaupun bentuknya acak). dia mendengarkan. dan dari situ, kami belajar dari satu sama lain. 🙏✨-#garagarabuku #kuisKPG24 #dirumahaja #hutkpg24 #garagarabukudirumahaja || #bookstagram #book #books #buku #photooftheday #bukubukunui #instabook #bibliophile #bookworm #booknerd #booklover #bookaddict #booksofinstagram #nonfiction #fiction #novel
In Album: Pemenang Gara-gara Buku 5 - Tahun 2020
Topics:
gara-gara buku edisi 5
Dimension:
640 x 640
File Size:
28.35 Kb